Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Gawat! Timnas Indonesia U-16 Terancam Ketemu Malaysia

Berita Bola, Piala AFF U-16, Timnas Malaysia U-16, Timnas Laos U-16
Berita Bola – Timnas Indonesia U-16 berpotensi lawan Malaysia jika Laos kalah besar.

Berita Terbaru – Timnas Indonesia U-16 kini mulai terancam akan ketemu Timnas Malaysia U-16 yang cukup mengerikan di ajang Piala AFF U-16 2018 kali ini. Laos hari ini akan coba mengalahkan skuad negara tetangga Indonesia tersebut.

Timnas Indonesia U-16 sendiri sejauh ini terus luar biasa di fase grup Piala AFF U-16 2018. Bergabung di Grup A, skuad polesan Fakhri Husaini itu selalu dapatkan hasil sempurna. Dari total lima laga, Amiruddin Bagus Kahfi cs selalu menang.

Timnas Indonesia U-16 tak tergoyahkan sebagai juara grup dengan total 15 angka! Indonesia juga mencatat sebagai tim paling produktif di fase grup. Dari lima pertandingan sanggup mencetak 21 gol dan hanya bisa kebobolan 3 gol saja. Jika dirata-rata, Indonesia bisa menelurkan 4,2 gol per partai.

Indonesia hanya tinggal tunggu siapa lawan di semifinal. Indonesia jelas akan menghadapi ruuner-up Grup B. Posisi runner-up Grup B saat ini masih diperebutkan oleh Timnas Laos dan Timnas Malaysia. Mereka akan adu taktik pada Selasa (7/8) sore WIB ini di Stadion Gelora Jamudro. Indonesia berpotensi berjumpa Malaysia di semifinal nanti jika Laos gagal di laga ini.

Skenario itu bisa terjadi jika Malaysia sanggup mengalahkan kubu Laos jika mau terus melangkah ke semifinal. Hasil imbang belum cukup karena Malaysia tertinggal satu angka dari kubu Laos. Sementara lawan mereka sendiri hanya perlu hasil seri untuk bisa ke semifinal ketemu Indonesia.

Advertisement

Sementara juara Grup B sudah dipastikan dipegang kubu Thailand. Mereka akan menghadapi Myanmar di semifinal. Semifinal digelar pada Kamis (9/8). Laga Indonesia melawan runner-up Grup B digelar pada pukul 15:30 WIB. Kemudian Thailand vs Myanmar dihelat pada pukul 19:00 WIB. Venue semifinal di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2