Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Gelombang Kepulangan Atlet Asian Games Mulai Muncul

VIVA – Gelombang kepulangan atlet mancanegara peserta Asian Games 2018 sudah muncul. Sejumlah atlet sudah terlihat pulang ke negara masing-masing melalui Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Data dari Humas Bandara Soekarno-Hatta, sudah ada 157 atlet Asian Games yang pulang ke negara masing-masing. Beberapa negara yang sudah memulangkan atletnya adalah China, Thailand, Arab Saudi, Pakistan, Hong Kong, Filipina, dan Tajikistan.

Branch Communication Manager Bandara Soekarno-Hatta, Haerul Anwar, mengatakan gelombang kepulangan atlet, ofisial, dan elemen lain yang bertugas di Asian Games sebenarnya sudah terjadi sejak 10 Agustus 2018.

Di hari tersebut, sebenarnya Asian Games baru dimulai. Tapi, menurut Haerul, pemulangan saat itu terjadi karena adanya masalah yang membuat mereka harus dipulangkan.

Lihat Juga

“Sudah terjadi sejak 10 Agustus 2018 dengan total kurang lebih 1.431 orang yang melalui Terminal 3. Dari segi pelayanan sampai saat ini tidak terjadi gangguan dan berjalan lancar hingga pendaratan di Bandara Soekarno Hatta. Kalau di luar Bandara merupakan tanggung jawab dari INASGOC,” kata Haerul, Selasa, 28 Agustus 2018.

Haerul memprediksi puncak kepulangan kontingen negara lain terjadi pada 2 hingga 4 September 2018. Dengan demikian, pihak bandara pun dituntut lebih siap. Haerul menyadarinya dan telah menyiapkan berbagai skema demi menghadapinya.

“Saat puncak kita harus siap karena tentunya, mulai dari barang bawaan akan lebih banyak,” ungkapnya. (one)


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2