Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Pochettino Tak Pernah Ragukan Ketajaman Kane

kane-newcastlevsspurs-premierleague-football5star-zimbiozimbio.com

Banner Footbal Live Star-Football5star

Football5star.com, Indonesia – Harry Kane gagal menyumbangkan gol saat Tottenham Hotspur mengalahkan Newcastle United di Stadion St. James Park, Sabtu (11/8/2018). Manajer Spurs, Mauricio Pochettino angkat bicara terkait gagalnya Kane mencetak gol di laga itu.

mauriciopochettino-spurs-newcastle-premierleague-football5star-zimbio
zimbio.com

Pochettino menyebutkan dirinya tak mempermasalahkan hal tersebut. Ia tak meragukan ketajaman Kane meski dalam satu laga gagal membobol gawang lawan.

"Bagi saya Kane tetap dalam bentuk terbaiknya," kata Pochettino seperti dikutip Football5star dari Sportstar, Sabtu (11/8/2018).

"Apakah dia mencetak gol atau tidak mencetak gol, saya tidak memiliki keraguan bahwa dia dalam bentuk terbaiknya," sambungnya.

"Dia banyak bekerja untuk tim. Dia menunjukkan bahwa dia akan mencetak gol. Tapi apa yang terjadi dengan Harry adalah dia tidak bisa mencetak gol, tiga gol setiap pertandingan."

Spurs sukses menang dengan skor 2-1 di laga tersebut. Dua gol bagi klub berjuluk The Lilywhites itu dibuat oleh Jan Vertonghen pada menit kedelapan dan Dele Alli (18'). Sedangkan satu gol untuk Newcastle diciptakan oleh Jose Luis pada menit ke-11.

Musim lalu Kane mencetak 30 gol dari 37 pertandingan di Premier League. Akan tetapi torehan tersebut tak sanggup membawanya menjadi top skorer di kasta tertinggi Liga Inggris itu setelah dikalahkan oleh Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (34 gol).

Get real time updates directly on you device, subscribe now.


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2