Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Ungkapan Gregoria Usai Kalahkan Ranking Satu Dunia Asal Jepang

BolaSkor.com – Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan wakil Jepang, Akane Yamaguchi, pada semifinal bulu tangkis beregu Asian Games 2018 di Istora Senayan, Selasa (21/8). Gregoria menang dengan skor 21-16, 9-21, dan 21-18.

Di atas kertas, Gregoria sebetulnya tidak diunggulkan untuk merebut kemenangan atas Akane. Perbedaan ranking yang terpaut jauh, di mana Akane berada di peringkat pertama membuat Gregoria menjadi kuda hitam.

Namun, dukungan publik Istora Senayan membuat semangat Gregoria bertambah. Selain itu, Gregoria mengaku hanya berusaha tampil lepas tanpa beban.

“Bersyukur bisa main lepas. Tidak ada target harus menang itungan. Lawan juga pengalaman di atas saya. Namun, secara personal saya punya target ingin mengalahkan dia,” kata Gregoria.

Sebelum bertanding, Gregoria ternyata sudah banyak mempelajari cara bermain Akane. Tunggal putri andalan Indonesia tersebut kemudian bisa mengantisipasi semua pergerakan Akane.

“Dari awal dia ingin menekan saya terus. Sejak set ketiga, permainan dia sudah mulai terbaca. Saya akui pada awal-awal set ketiga terlalu santai. Akane tidak terlalu berani bermain dekat,” ujar Gregoria. (Laporan Langsung Reporter Tri Wahyu Andhika Putra)

Baca Berita Selengkapnya soal sisi menarik Asian Games 2018 lainnya di Side.id


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2