loading…
Belanda mengalahkan Jerman 3-0 di Amsterdam pada 13 Oktober lalu, dan bangkit dari ketinggalan dua gol untuk memaksa hasil imbang 2-2 di Gelsenkirchen satu bulan kemudian untuk memenangkan tempat di final Liga Bangsa-Bangsa UEFA.
Kontras dalam perfroma penampilan, berlanjut pekan ini. Belanda mengalahkan Belarus 4-0 di Rotterdam dalam laga pembuka penyisihan Grup C, Kamis (21/3/2019), sehari setelah Jerman tidak meyakinkan dalam hasil imbang 1-1 di kandang Serbia dalam laga persahabatan.
Baca Juga:
“Kelihatannya Jerman masih dalam tahap membangun tim, tetapi jangan lupa bahwa tim Belanda juga sedang melalui proses yang sama,” kata Kapten De Oranje Virgil van Dijk, dilansir Reuters.
“Jerman masih memiliki pemain fantastis, sekalipun mereka mungkin berbicara di sana (di Jerman) tentang krisis. Kami juga pernah mengalami situasi seperti itu, di mana segalanya tidak berjalan baik untuk kami,” tambah Van Dijk, merujuk pada kegagalan timnya mencapai Piala Eropa 2016 di Prancis dan Piala Dunia tahun lalu di Rusia.
“Itu bukan fase yang baik. Tapi, kami harus khawatir tentang diri kami sendiri dan bukan Jerman. Saya pikir, kami bukan favorit, tetapi terserah Anda, para media untuk memutuskan.”
Belanda, bagaimanapun, dalam suasana hati yang penuh percaya diri setelah kemenangan atas Belarusia. “Kadang-kadang kami memainkan sepak bola yang sangat bagus tetapi bisa, dan itu pasti, jauh lebih baik pada hari Minggu,” kata Van Dijk.
“Ada saat-saat di mana kami tidak memberikan tekanan yang cukup pada mereka dan ceroboh serta kehilangan bola.”
“Melawan Jerman kami bisa mengharapkan permainan yang sama sekali berbeda dan kami semua menyadari itu. Kami tahu apa yang mampu kami lakukan.”
(sha)
Sumber: https://sports.sindonews.com/read/1389439/11/lawan-jerman-van-dijk-sebut-belanda-bukan-favorit-1553351524