Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

10 BUMN siapkan mudik gratis rute Batam-Belawan dengan kapal Pelni

Batam, Kepri (ANTARA) – Sebanyak 10 badan usaha milik negara menyiapkan tiket mudik gratis menggunakan kapal laut PT Pelni (Persero) jurusan Batam-Belawan pada Lebaran 2019.

Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT Pelni (Persero) Yahya Kuncoro melalui pesan aplikasi di Batam, Kepulauan Riau, Rabu mengatakan, pelayaran mudik gratis Batam-Belawan dilakukan dalam 4 jadwal pelayaran, yaitu Senin (25/7/2019), Rabu (29/5), Jumat (31/5) dan Minggu (2/6).

“Pilihan kapal laut Pelni sebagai sarana transportasi mudik, menjadikan pelayanan Mudik Bareng BUMN lebih Indonesia, karena dapat melayani rakyat Indonesia ke berbagai pulau di Nusantara,” kata dia.

Ia menjelaskan, pelayaran mudik gratis menggunakan KM Kelud, pada Senin (27/5) didukung Jiwasraya, Pegadaian dan Jasindo. Keberangkatan Rabu (29/5) didukung Pos Indonesia, Askrindo, Jasa Raharja, Pelindo 1 dan Askrindo.

“Dan pelayaran Jumat (31/5-2019) dari Inalum dan Pelindo 1, terakhir Minggu (2/6- 2019) dari Pelindo 1,” kata dia.

Ia mengatakan, masing-masing BUMN membuka pendaftaran mudik gratis secara dalam jaringan. Meski ada juga yag bekerja sama dengan Pelni yang memberkan kesempatan pendaftaran di loket cabang-cabang Pelni tempat keberangkatan di daerah.

Selain Batam-Belawan, mudik gratis bersama BUMN juga menyiapkan pelayaran Tanjung Priok-Batam/Tanjungbalai Karimun, yang didukung Brantas Abipraya, Timah dan Pelindo 2.

Kapal tujuan Batam dan Tanjungbalai Karimun, Kepri itu akan berangkat dari Jakarta pada Minggu (26/5).

Terdapat juga pelayaran dalam provinsi Kepri, Kijang Bintan-Tarempa, Natuna Sabtu (25/5) menggunakan KM Bukit Raya, yang dibiayai Persero Batam.

Secara nasional, ia mengatakan, peserta Mudik Bareng BUMN 2019 sebanyak 33 perusahaan bertambah dari tahun sebelumnya yang diikuti 24 perusahaan.

Tahun ini, program Mudik Bareng BUMN 2019 memberikan 35.505 tiket kepada masyarakat, bertambah dari tahun sebelumnya, yang melayarkan 19.850 peserta.

Baca juga: Pelni Sampit siap angkut 1.695 penumpang mudik gratis BUMN
Baca juga: Pupuk Indonesia sediakan 5.500 tiket gratis pada Mudik Bareng BUMN

Sumber: https://ramadhan.antaranews.com/berita/870623/10-bumn-siapkan-mudik-gratis-rute-batam-belawan-dengan-kapal-pelni


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2