loading…
“Insyaallah tarif tidak akan berubah. Karena jaraknya relatif sama kan,” ujar Budi di Jakarta, Jumat (10/5/2019).
(Baca Juga: Usai Lebaran, Bandara Kertajati Jadi Penerbangan Haji dan Umrah)
Dia mengatakan, persiapan perpindahan keberangkatan haji dan umrah dari Bandara Soekarno-Hatta ke Bandara Kertajati juga telah berjalan dengan baik. “Seperti persiapan pertama sudah ada hotel, asrama sebagai embarkasi yang kedua adalah kesiapan penerbangan,” katanya.
Baca Juga:
Sementara untuk persiapan perpindahan penerbangan, sambung dia, relatif mudah karena tinggal hanya memindahkan saja. “Dimana yang tadinya dari Jeddah, Arab Saudi ke Soekarno-Hatta, dipindahkan jadi Jeddah ke Kertajati, Jawa Barat,” jelasnya. Sedangkan persiapan dari para pihak penyelenggara pun menurutnya sudah diselesaikan.
(fjo)
Sumber: https://ekbis.sindonews.com/read/1403129/34/pindah-ke-kertajati-tarif-penerbangan-haji-dan-umrah-tak-berubah-1557480188