Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Pertama Kali, Jet Tempur Siluman F-35 Inggris Gempur ISIS di Irak

loading…

LONDON – Inggris mengklaim sisa-sisa militan ISIS di Irak dan Suriah menjadi target pertama pesawat jet tempur siluman F-35 miliknya. Serangan mendadak itu berlangsung 16 Juni dalam sebuah uji coba.

Menteri Pertahanan Penny Mordaunt mengatakan pesawat F-35 Inggris yang menjalankan serangan pertamanya itu berbasis di Siprus. Menurutnya, total ada 13 sorti atau serangan mendadak. Namun, dia tidak merinci data korban dari serangan udara.

“F-35 adalah jet paling canggih yang pernah dimiliki negara kami dan akan membentuk tulang punggung pertahanan udara Inggris selama beberapa dekade mendatang,” katanya, seperti dikutip Sputniknews, Rabu (26/6/2019).

Baca Juga:

Langkah selanjutnya untuk Angkatan Udara Kerajaan Inggris (RAF) adalah penempatan jet F-35B pada kapal induk HMS Queen Elizabeth pada tahun 2021, yang akan menjadi pusat kekuatan pasukan ekspedisi negara tersebut.

Inggris saat ini memiliki 24 jet tempur F-35B, varian F-35 yang cocok untuk take-off pendek dan pendaratan vertikal.

Sekutu Amerika Serikat ini sepakat membeli 138 unit jet tempur generasi kelima yang diproduksi Lockheed Martin tersebut. Sekitar sepertiga dari jumlah keseluruhan diperkirakan akan dipasok ke negara itu pada tahun 2023.

Terlepas dari popularitasnya di antara negara-negara NATO, F-35 dilaporkan terus menghadapi masalah-masalah tertentu meskipun telah dikembangkan selama beberapa dekade dengan anggaran lebih dari USD1 triliun.

Menurut dokumen yang diperoleh oleh Defense News, beberapa pilot F-35 mengalami lonjakan tekanan kabin yang mengakibatkan pilot mengalami sakit telinga dan sinus. Jet tempur itu juga mengalami kerusakan struktural ketika melesat dengan kecepatan melebihi Mach 1,2 dan memiliki masalah pengoperasian di daerah dengan suhu dingin.

Lockheed Martin berjanji jet tempur tersebut terus dikembangkan selama masa hidup termasuk menjadi jet tempur generasi keenam.

(mas)

Sumber: https://international.sindonews.com/read/1414769/41/pertama-kali-jet-tempur-siluman-f-35-inggris-gempur-isis-di-irak-1561495888


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2