Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Enes Kanter gabung Celtics

Jakarta (ANTARA) – Pebasket asal Turki Enes Kanter dikabarkan sepakat bergabung dengan Boston Celtics setelah kontraknya di Portland Trail Blazers habis.

Manajer Kanter, Hank Fetic, Selasa dini hari WIB, mengungkapkan kesepakatan tersebut lewat akun twitter pribadinya, @hadisfetic, yang menyebutkan kliennya telah menyepakati kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan pada tahun kedua di tangan pemain.

Sementara itu kolumnis The Athletics Shams Charania menyebut nilai kontrak Kanter di Celtics adalah sebesar 10 juta dolar AS (Rp141 miliar).

Musim lalu, Kanter tampil di dua klub yakni New York Knicks dan Portland Blazers.

Baca juga: Walker didekati Celtics usai negosiasi kontrak bersama Hornets buntu

Kontrak Kanter diputus oleh Knicks pada 7 Februari 2019 sesaat sebelum ia hijrah ke Trail Blazers dan melaju hingga final Wilayah Barat NBA untuk kalah empat pertandingan langsung dari Golden State Warriors.

Pada musim reguler Kanter tampil 23 kali untuk Trail Blazers dengan rata-rata 13,1 poin dan 8,6 rebound, namun penampilan puncaknya terjadi pada fase playoff.

Kanter yang sempat bermain dengan menahan sakit cedera bahunya memiliki rata-rata 11,4 poin dan 9,7 rebound selama playoff, yang merupakan catatan playoff terbaik sepanjang kariernya.

Di Celtics, Kanter berkesempatan berbagi lapangan dengan pemain All-Star Kemba Walkers yang baru saja bergabung dengan Boston setelah tak ditawari kontrak maksimal oleh tim lamanya Charlotte Hornets.

Baca juga: Blazers tambah kontrak Lillard Rp2,7 triliun, juga ikat Rodney Hood

Baca juga: Bursa pemain NBA, Nets kumpulkan bintang hingga Rose hijrah ke Pistons

Baca juga: Warriors boyong D’Angelo Russell dari Nets

Enes Kanter Beri Donasi 50 Siswa SD

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Sumber: https://www.antaranews.com/berita/936822/enes-kanter-gabung-celtics


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2