loading…
Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin mengatakan bahwa jatah kursi menteri itu tergantung Presiden Jokowi. “Namun sangat wajar jika Megawati curhat ingin kursi menteri dari PDIP paling banyak,” ujar Ujang Komarudin kepada SINDOnews, Jumat (9/8/2019).
Sebab kata Ujang, jika menganut asas proporsionalitas dan keadilan, PDIP memang seharusnya mendapatkan jatah kursi menteri paling banyak. Dia melanjutkan, selain menjadi partai pemenang Pemilu, PDIP juga mengantarkan Jokowi jadi presiden dua kali.
Baca Juga:
“Jadi wajar jika mendapatkan kursi menteri lebih banyak dari partai lain,” katanya.
(Baca juga: Megawati Minta ke Jokowi, PDIP Diberi Kursi Menteri Terbanyak)
Menurut dia, justru menjadi aneh jika PDIP sebagai pemenang pemilu dengan suara terbanyak, kursi menterinya kalah oleh partai lain. “Ini justru akan menghadirkan politik tidak sehat di internal koalisi Jokowi,” pungkasnya.
Adapun permintaan Megawati mengenai jatah kursi menteri itu disampaikannya dalam acara Kongres V PDIP di Grand Inna Bali Beach Hotel, kemarin.
(maf)
Sumber: https://nasional.sindonews.com/read/1428242/12/pengamat-nilai-wajar-megawati-minta-kursi-menteri-terbanyak-1565322803