Muaranya dari warung internet, masyarakat perdesaan mengenal dunia maya, lalu pornografi. Karena itu, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak melakukan upaya dini untuk mencegah di tingkat yang paling bawah.
Jakarta (ANTARA) – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Susana Yembise mencanangkan delapan desa/kelurahan untuk menjadi model desa/kelurahan bebas pornografi yang diharapkan bisa diikuti oleh desa/kelurahan lain di Indonesia.
“Kita harus menjaga anak-anak kita dari pornografi. Mulai dari desa-desa yang menjadi model, kita jaga desa dan anak-anak kita,” kata Yohana dalam sambutannya sebelum mencanangkan delapan desa/kelurahan yang menjadi model desa/kelurahan bebas pornografi di Jakarta, Selasa.
Yohana mengatakan perkembangan teknologi informasi telah membuat semua negara berlomba-lomba untuk menjaga anak-anak sebagai generasi sebuah bangsa dari eksploitasi seksual yang dilakukan secara daring.
Menurut Yohana, pornografi di belahan dunia mana pun menjadi masalah sehingga banyak negara yang berusaha melindungi anak-anaknya dari bahaya pornografi. Anak yang kecanduan pornografi, sangat mungkin melakukan kekerasan seksual terhadap anak lainnya.
“Contoh sederhana tetapi membuat kita kaget adalah pelaku pencabulan sembilan anak di Mojokerto yang divonis hukuman tambahan kebiri kimia. Pelaku kecanduan pornografi sehingga akhirnya tidak bisa mengendalikan diri dan melakukan hal tidak senonoh kepada anak yang usianya beragam,” tuturnya.
Baca juga: Kampung bebas pornografi pertama dicanangkan di Berau
Baca juga: Hakim vonis penjara pencabul bocah selama delapan tahun
Memperkuat perlindungan anak dari pornografi online
Yohana mengatakan Indonesia saat ini sudah darurat pornografi. Karena itu, dia mengajak seluruh pihak untuk melindungi anak-anak Indonesia dari bahaya pornografi.
“Jangan sampai suatu saat anak-anak kita di masa depan menyalahkan kita karena para orang tua membiarkan anak-anak dari pornografi,” ujarnya.
Sementara itu, Deputi Perlindungan Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Nahar mengatakan pornografi sudah mulai masuk ke perdesaan melalui internet.
“Muaranya dari warung internet, masyarakat perdesaan mengenal dunia maya, lalu pornografi. Karena itu, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak melakukan upaya dini untuk mencegah di tingkat yang paling bawah,” jelasnya.
Nahar mengatakan pencanangan delapan desa/kelurahan untuk menjadi model desa/kelurahan bebas pornografi merupakan upaya untuk mengantisipasi perkembangan teknologi karena internet sudah masuk ke desa.
Desa/kelurahan yang dicanangkan sebagai model adalah Nagari Lubuk Basung dan Nagari Sungai Pua di Kabupaten Agam, Sumatera Barat; dan Desa Lubuk Pabrik dan Desa Sungai Selan Atas di Kabupaten Bangka Tengah, Bangka Belitung.
Kemudian, Desa Pasir Panjang dan Desa Pangkalan Satu di Kabupaten Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah; Kelurahan Nunhila di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur; dan Kelurahan Maccini Parang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.*
Baca juga: Polisi tangkap pelaku pornografi anak yang beraksi lewat game online
Baca juga: Pengamat sebut motif pasutri Tasikmalaya karena ekonomi
Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
COPYRIGHT © ANTARA 2019
Sumber: https://www.antaranews.com/berita/1042634/menteri-pppa-canangkan-desa-kelurahan-model-bebas-pornografi