Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Messi Bakal Kembali Absen Saat Barcelona Hadapi Valencia

Barcelona belum bisa diperkuat oleh Lionel Messi saat hadapi Valencia.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA — Barcelona punya pertandingan penting di pekan keempat Liga Spanyol lawan Valencia akhir pekan ini. Namun, dikutip dari Marca, Rabu (11/9), Blaugrana kemungkinan tidak akan diperkuat oleh Lionel Messi.

Sebab pemain asal Argentina itu masih berlatih terpisah dari skuat Barca, menyusul pemulihan yang belum juga selesai. Laga di Camp Nou lawan Valencia itu akan menjadi yang pertama, dari tujuh pertandingan anta 14 September hingga 6 Oktober.

Artinya, Barca akan bertandingan setiap tiga hari. Sementara Barca masih belum diperkuat oleh La Pulga dalam empat pertandingan beruntun. Tanpa Messi, Barca harus berjuang kerasa mengawali Liga Spanyol.

Barcelona kalah di laga pembuka lawan Athletic Club, sebelum mengalahkan Real Betis 5-2 di kandang. Namun mereka kemudian imbang 2-2 lawan Osasuna. Messi kembali mengalami cedera pada 5 Agustus, hari pertama ia kembali ke klub untuk menjalani pramusim, setelah berlibur.

Messi harus keluarlapangan setela menjalani setengah sesi latihan, karena mereka tidak nyaman dengan kaki kanannya. Hal itu membuatnya absen dalam tur Barcelona ke Amerika Serikat. Tes medis menunjukan bahwa dia memiliki cedera otot pada betisnya.

”Tes telah menunukan bahwa dia menderita cedera grade-pertama di otot soleusnya,” jelas Barca dalam sebuah pernyataan.

Sejak saat itu, Messi telah absen bermain selama 37 hari. Itu waktu terlamanya absen tanding sejak mengalami cedera ligament di lutut kirinya pada 26 September 2015 saat lawan Las Palmas. Cedera itu membuatnya harus menepi selama 51 hari.

Sumber: https://bola.republika.co.id/berita/pxof4n354/messi-bakal-kembali-absen-saat-barcelona-hadapi-valencia


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2