Jakarta – Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Fajar Alfian/M. Rian Ardianto tampil trengginas di babak semifinal bulutangkis beregu putra Asian Games 2018.
Dalam babak semifinal bulutangkis beregu putra, Selasa (21/8), Indonesia berhasil mengalahkan Jepang 3-1. Skuat Merah Putih kecolongan di satu nomor tunggal. Anthony Sinisuka Ginting dikalahkan Kento Momota pada laga pertama.
Kevin/Marcus turun di laga kedua dan berhasil menyamakan kedudukan. Mereka mengalakan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dengan skor 21-18, 21-12.
Kemenangan itu sekaligus revans usai dikalahkan di Kejuaraan Dunia Nanjing. Kevin/Marcus disingkirkan Kamura/Sonoda di babak perempatfinal.
“Kami belajar dari kekalahan kemarin. Kami kalahnya kenapa? Hari ini kami jauh lebih siap, dari segi teknik dan non teknik, secara keseluruhan. Kami menekan dari awal, dan mereka tidak bisa keluar dari tekanan itu,” kata Kevin.
Poin kedua Indonesia diraih dari Jonatan Christie yang menumbangkan Kenta Nishimoto 21-15, 21-19. Fajar/Rian yang turun sebagai wakil keempat berhasil memastikan tiket final untuk Indonesia. Mereka mengalahkan Takuto Inoue/Yuki Kaneko 21-10, 20-10.
Selain itu, kemenangan tersebut membuat rekor Fajar/Rian selalu kalah dalam empat pertemuan dari Inoue/Kaneko terhenti.
“Saya bersyukur karena Indonesia bisa masuk ke final. Kami bisa amankan pertandingan ini dan sumbang poin. Kami bermain enjoy dan relaks, ga mau terbebani, kan sudah leading 2-1. Kami belum pernah menang sama mereka jadi motivasi lebih buat kami,” kata Fajar.
“Saya sangat bersyukur main sebagai tuan rumah. Di rumah sendiri bisa balas kekalahan itu,” Rian menimpali.
<!–
[Gambas:Sportradar]
–>
(fem/mrp)