Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Warga Suriah Gelar Protes, Tolak Patung Assad Dibangun Ulang

KIBLAT.NET, Daraa – Ratusan warga Suriah di selatan kota Daraa pada hari Ahad (10/03/2019) memprotes pembangunan ulang patung baru Hafez Assad. Patung itu telah hancur delapan tahun lalu setelah pecahnya konflik Suriah.

Para demonstran berjalan melewati daerah yang porak poranda akibat perang. Mereka menyerukan slogan-slogan penggulingan Assad.

"Suriah adalah milik kita, bukan untuk rumah Assad," teriak demonstran ketika pasukan keamanan menutup daerah itu untuk menghentikan warga lain yang akan bergabung.

Daraa menjadi tempat protes damai terhadap 40 tahun rezim Assad otokratis pada 2011. Aksi itu disambut dengan kekuatan mematikan, sebelum menyebar ke seluruh negeri.

Pasukan Assad yang dibantu oleh kekuatan udara Rusia dan milisi Iran, merebut kembali kendali Daraa dari pasukan oposisi pada bulan Juli.

Namun sejak itu, warga Daraa mengaku tidak puas ketika polisi Assad memperketat kontrol mereka, selain kampanye penangkapan yang telah menebarkan ketakutan.

Rezim telah meliburkan sekolah dan pegawai pemerintah pada hari Ahad untuk menghadiri peresmian patung perunggu mendiang presiden Hafez Assad, yang didirikan di lokasi patung sebelumnya yang ditebang oleh pengunjuk rasa.

"Demonstrasi itu terganggu setelah tembakan dari dekat alun-alun menyebabkan kepanikan di antara para hadirin," kata seorang saksi mata.

Pemerintah Suriah telah memasang kembali beberapa patung besar Assad di wilayah-wilayah yang kembali diambil alih.

Setelah Daraa diambil alih Rezim musim panas lalu, banyak penduduk memilih untuk tinggal daripada mengungsi. Namun, mereka mengeluhkan bahwa fasilitas belum sepenuhnya pulih dan masih dalam kondisi kekurangan. Banyak pria muda yang khawatir dipaksa masuk wajib militer untuk melawan oposisi yang tersisa.

Sumber: Reuters
Redaktur: Ibas Fuadi

Sumber: https://www.kiblat.net/2019/03/11/warga-suriah-gelar-protes-tolak-patung-assad-dibangun-ulang/


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2