loading…
“Bagi saya, ini adalah comeback terbesar yang pernah saya lihat,” kata mantan superstar NBA itu, dilansir The Athletic. “Saya tidak pernah mengira dia akan kembali secara fisik. Tapi, dia melakukannya. Tidak ada yang mengira dia akan kembali seperti sekarang. Woods mungkin satu-satunya orang yang percaya dirinya bisa kembali. Bagi saya, itu prestasi besar dan tidak bisa dipercaya,” ujar Jordan.
Woods mengakhiri puasa gelar selama 11 tahun dengan kemenangan Masters yang mendebarkan dan emosional pada Minggu (14/4) lalu. Pegolf berusia 43 tahun itu mengikuti jejak Jack Nicklaus yang meraih kemenangan pada usia 46 tahun di era 1986. Namun, Nicklaus tidak puasa gelar selama 11 tahun.
Baca Juga:
Woods memiliki 15 gelar utama kedua setelah Nicklaus 18 gelar. Hanya, dua tahun yang lalu, sakit punggungnya begitu parah sehingga Woods berpikir mungkin tidak akan pernah bermain lagi, apalagi memenangkan Major lain.
“Secara mental, Anda selalu berpikir Anda bisa. Tapi, Anda tidak bisa menjawab apa yang harus dihadapi tubuh Anda. Dia mempertanyakan apakah bisa mendapatkannya kembali dengan melakukan banyak pekerjaan? Tapi, dia mengambilnya langsung. Dia harus mengubah permainan dan harus sedikit mengubah sudut pandangnya. Berhadapan dengan emosinya, dia percaya pada dirinya sendiri. Tapi, sampai Anda beraksi, terkadang itu adalah perjuangan,” papar Jordan.
Jordan yakin kepercayaan diri Woods akan membubung dan itu bakal menghasilkan lebih banyak kemenangan. "Saya pikir dia sudah bisa mengatasi dan akan menang lebih banyak. Ini benar-benar sulit secara mental. Kemudian Anda berpikir tentang fisik. Saya gembira untuknya. Anda tidak tahu apa yang mampu dilakukan Woods,” tandas Jordan.
Sementara itu, kembalinya Woods ke jalur juara membuat fans-nya yang tergabung dalam Tigermania kembali hidup. Saat Woods melakukan tembakan tee-nya di hole keempat di babak final Masters, Tigermania mengikutinya selama empat hari di Augusta. Mereka berteriak histeris ketika Woods meraih trofi juara.
Komisaris PGA Tour Jay Monahan mengatakan kemunculan Woods berdampak positif terhadap dunia golf. Dia mengatakan jadwal baru Kejuaraan PGA pada Mei, hak siarnya dibeli Discovery senilai USD2 miliar atau setara Rp28 triliun. “Kami mendapatkan momen untuk menjual kejuaraan dengan harga terbaik sejak Woods kembali. Kami merasakan kembali momen keemasan golf," sebut Monahan.
(don)
Sumber: https://sports.sindonews.com/read/1397532/51/comeback-woods-jadi-terhebat-dan-termahal-sepanjang-sejarah-1555805885