Berita Seputar Teknologi, Kesehatan dan Olah Raga

Pages

Reaksi bintang tenis dunia perihal terpilihnya Turin

Jakarta (ANTARA) – Sejumlah nama-nama besar dalam dunia tenis mengaku gembira dengan dikeluarkannya pengumuman bahwa Turin, Italia, akan menjadi tuan rumah Final ATP 2021-2025.

Mulai dari Roger Federer, Novak Djokovic, Kevin Anderson, hingga Fabio Fognini mendukung agar kejuaraan akhir tahun pindah ke Stadion Pala Altipour, arena olahraga indoor terbesar di Italia itu.

“Babak baru yang menarik untuk Tur ATP,” tulis Federer di akun Facebook.

Djokovic, si nomor satu dunia dan Presiden Dewan Pemain ATP, juga ikut bereaksi dalam sebuah pernyataan.

“Sebuah turnamen yang secara historis telah berpindah-pindah dan saya sangat senang melihatnya pindah ke Turin pada tahun 2021. Masih beberapa tahun lagi tetapi saya tahu bahwa para pemain akan sangat bersemangat untuk bersaing di sana, dan saya juga berharap untuk menjadi bagian dari acara yang sangat istimewa itu,” tulis Djokovic, melansir atptour.com, Kamis.

Fognini, pemain peringkat teratas Italia, mengatakan negaranya akan mendapat keuntungan dari kesempatan menjadi tuan rumah acara besar tersebut.

“Momen untuk tenis Italia ini cukup bagus. Kami memiliki turnamen paling penting tahun ini di Italia. Saya bermain di Final ATP di nomor ganda (tahun 2015), semua orang senang dan menikmatinya. Saya senang negara kita mendapat kesempatan untuk meningkatkan turnamen terbaik tahun ini,” tutur petenis berusia 31 tahun itu.

Anderson, yang mencapai semifinal dalam debut ATP Finals tahun lalu, turut berkomentar melalui akun Twitternya.

“tahun lalu adalah salah satu momen terbaik dalam karir saya sejauh ini. Selamat untuk Turin dan mudah-mudahan saya bisa bermain di sana,” tulis Anderson.

Turin terpilih melalui proses penawaran internasional secara luas yang dimulai Agustus tahun lalu, dan proses tersebut mencakup lebih dari 40 kota di seluruh dunia.

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Yuniardi Ferdinand
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Sumber: https://www.antaranews.com/berita/845054/reaksi-bintang-tenis-dunia-perihal-terpilihnya-turin


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
KODE DFP 2
KODE DFP 2