loading…
Wakapolresta Solo AKBP Andi Rifai mengatakan, kobakaran api diketahui warga sekitar pukul 01.40 WIB. Saat itu, bagian belakang pos terdapat kobaran api dan mengenai kusen jendela belakang.
"Masyarakat lalu melapor kepada kami dan membantu memadamkan api," kata Andi Rifai Jumat (24/52019). Dari pengecekan sementara, kebakaran diduga berasal dari sampah yang ada di bagian belakang.
Baca Juga:
Meski demikian, Polisi masih masih melakukan penyelidikan terus guna memastikan penyebab kebakaran. Termasuk adanya kemungkinan disengaja atau tidak. "Pada bagian belakang itu terdapat daun daun kering dan rumah kosong," terangnya.
Bagian pos yang terbakar di antaranya teralis bagian belakang akibat jilatan api. Selama ini, pos dipakai anggota mulai pagi hingga malam sekitar pukul 20.00 WIB.
Pada sisi lain, Polresta Solo akan meningkatkan patroli cyber. Sebab peristiwa itu dimungkinkan digunakan oleh pihak pihak tertentu guna menciptakan berita hoax melalui media sosial (medsos).
Kepolisian menjamin situasi di Kota Solo aman dan kondusif. Sehingga diharapkan masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh informasi yang menyesatkan.
(wib)
Sumber: https://daerah.sindonews.com/read/1407012/174/kobaran-api-muncul-mendadak-di-pos-polisi-fajar-indah-solo-1558673357