loading…
Ketua Umum Pusat IKA UNS, Budi Harto mengharapkan semua alumni UNS dari berbagai angkatan hadir untuk bernostalgia, menyambung silaturahmi dan memperkuat jejaring sesama alumni UNS.
“Kami bangga banyak alumni UNS yang menempati posisi strategis di berbagai instansi pemerintah, swasta maupun sektor usaha. Kami yakin alumi UNS yang mencapai puluhan ribu orang ini memiliki banyak potensi untuk berkontribusi lebih besarbagi Indonesia,” kata Budi Harto di Jakarta, Rabu (19/6/2019).
Baca Juga:
Budi menuturkan, UNS yang melewati usia lebih dari empat windu telah berhasil melahirkan ribuan alumni yang sukses di berbagai profesi. Hal ini menjadi salah satu indikasi kemampuan dan kapasitas alumni UNS memiliki daya saing dan kompetensi sangat baik.
“Saya sangat berharap teman-teman alumni, baik yang sepuh maupun yang baru lulus bisa rawuh di acara ini. Kita perkuat ikatan ini agar peran UNS semakin kokoh,” kata Budi.
Ketua Panitia Halal Bihalal IKA UNS Lasarus Bambang mengatakan, sampai saat ini banyak rekan alumni dari berbagai angkatan siap untuk hadir dan temu kangen. Kegiatan Halal Bihalal tahun ini mengambil tema UNS Maju Untuk Persatuan Indonesia.
"Momentum Idul Fitri 1440 H ini bisa menjadi obat rindu dengan konco-konco lawas (teman-teman lama). Ayo nikmati lagi suasana dan masakan-masakan khas kota Solo yang dulu mungkin tak terbeli," kata Lasarus, alumni Fakultas Teknik Sipil UNS angkatan 1990 yang kini berkarier di salah satu BUMN kontruksi.
Acara Halal Bihalal juga akan dihadiri oleh Rektorat UNS dan juga dimeriahkan grup musik Letto.
"UNS milik kita dan kita bangga menjadi bagiannya. Sekarang menjadi tugas para alumni untuk terus menjadikan almamater ini sebagai yang terbaik melalui kerja dan karya nyata yang memberi manfaat bagi Indonesia," tutur Budi Harto.
(dam)
Sumber: https://nasional.sindonews.com/read/1412788/144/perkuat-jaringan-alumni-uns-akan-kumpul-bareng-di-hotel-sahid-1560916218