loading…
Menurut Wiranto latihan bersama diadakan jelang Olimpiade Tokyo 2020. “Dia tahu bahwa badminton di Indonesia maju sekali. Sehingga pada saat menghadapi Olimpiade di Tokyo, dia minta pemainnya singgah ke sini dulu untuk berlatih di Indonesia sebelum ke Tokyo,” kata Wiranto usai pertemuan di Kantor Kemenko Polhukam Jakarta (26/6).
Wiranto mengatakan latihan ini sekaligus untuk menjaga persahabatan antar kedua negara. Ia pun mengungkapkan bahwa Indonesia dengan tangan terbuka menerima ajakan latihan bersama dengan para atlet badminton Kuba.
Baca Juga:
"Tadi sudah saya terimakan Susi Susanti (Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI) dengan tim untuk mengkaji lebih dalam lagi secara teknis bagaimana kerja samanya."
"Apakah kita ikuti ke Pelatnas. Tapi yang pasti enggak ikut Pelatnas kita. Nanti kita carikan sparing partner tempat-tempat latihan. Tapi intinya kita welcome ya. Persahabatan itu penting lebih penting dari apapun, terutama kompetisi pun kita harus kerja sama," tambah Wiranto.
(bbk)
Sumber: https://sports.sindonews.com/read/1414932/51/wiranto-indonesia-kuba-berencana-latihan-bulu-tangkis-bersama-1561538625