AC Milan dilaporkan dekat dengan penandatanganan striker muda milik LOSC Lille.
REPUBLIKA.CO.ID, MILAN — AC Milan dilaporkan dekat dengan penandatanganan striker muda milik LOSC Lille, Rafael Leao, pada bursa transfer musim panas kali ini. I Rossoneri juga masih berusaha untuk memastikan mendapat tanda tangan Angel Correa dari Atletico Madird.
Dikutip dari Gazzetta dello Sport, Senin (29/7), manajemen Milan telah mengonfirmasi apabila kesepakatan untuk mengikat Leao ke San Siro sudah menemui titik terang, sang pemain akan segera berseragam Milan dalam beberapa hari ke depan. Kesebelasan asal kota mode Italia menambahkan bahwa mereka bersedia memenuhi permintaan Lille sebesar 35 juta euro untuk membayar pesepak bola 20 tahun ini.
Mendatangkannya dianggap sebagai pengganti Patrick Cutrone yang sedang dalam negosiasi dengan Wolverhampton Wanderes. Leao diklaim sebagai pemain yang memiliki permainan sama dengan penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe hanya saja ia terlahir di Portugal. Ia pun dikabarkan telah menjadi rebutan lima klub top Eropa semacam Manchester City, Juventus, Napoli, dan Inter Milan.
Pada kompetisi Ligue 1 Prancis musim lalu Leao mencatatkan delapan gol dan menyumbangkan tiga assist dari 24 penampilannya. Di sisi lain, untuk Angel Correa, Iblis Merah tidak siap untuk memenuhi harga yang diminta Atletico sebesar 50 juta euro tetapi mereka akan tetap mencoba untuk menegosiasikan biaya yang lebih rendah untuk pemain berpaspor Argentina itu.
Sumber: https://bola.republika.co.id/berita/pvdkzb354/milan-semakin-dekat-dapatkan-rafael-leao